Tapak Suci Cab. UMJ Dukung Palestina Dengan Kajian dan Doa Bersama

 

Tapak Suci Cab. UMJ Dukung Palestina Dengan Kajian dan Doa Bersama

Oleh :
kontributor FT
Tapak Suci Cab. UMJ Dukung Palestina Dengan Kajian dan Doa Bersama
Ustaz Ridwan Hakim, Lc., M.A., (kanan) saat menyampaikan materi dalam Kajian dan Doa Bersama di Aula Djoeanda, Rabu (27/11/2023).

Gelombang dukungan bagi Palestina terus mengalir dari masyarakat Indonesia mulai dari donasi hingga aksi solidaritas. Begitu pula dengan Tapak Suci Putera Muhammadiyah Cabang Universitas Muhammadiyah Jakarta (UMJ) yang menggelar Kajian dan Doa Bersama di Aula Djoeanda Fakultas Teknik, Rabu (27/11/2023).

Baca juga : Lawan Narasi Bias Konflik Palestina-Israel

Kajian dan do’a bersama menghadirkan Ustadz Ridwan Hakim, Lc., M.A., dan diikuti oleh kurang lebih 40 peserta yang terdiri dari mahasiswa Fakultas Teknik UMJ dan masyarakat umum. Ustadz Ridwan Hakim menyampaikan kajian yang mengangkat isu-isu dan peran manusia terutama umat muslim untuk andil dalam gerakan.

Ridwan menyampaikan pada kader Tapak Suci dan seluruh peserta yang turut hadir agar tidak memilih untuk diam atau bingung membela Palestina walaupun terhalang oleh jarak. Ia juga menganjurkan agar senantiasa mengalokasikan satu jam dalam sehari untuk berjihad.

Kader Tapak Suci Putera Muhammadiyah Cabang UMJ bersama Ustaz Ridwan Hakim, Lc., M.A., seusai Kajian dan Doa Bersama di Aula Djoeanda, Rabu (27/11/2023).

“Sisipkan waktu dalam sehari untuk berjihad. Gunakan waktu setengah atau satu jam untuk membaca dan memperhatikan Palestina. Buat blog pribadi untuk menulis atau memberikan informasi tentang Palestina sebagai bentuk jihad,” ucap Ridwan.

Teknologi atau media informasi dan komunikasi seperti saat ini memudahkan umat muslim untuk menyuarakan dan membantu rakyat palestina. Ridwan menerangkan bahwa aksi tersebut bukan persoalan agama, politik, atau etnis, melainkan persoalan kemanusiaan.

Ketua Umum Tapak Suci Cabang UMJ, Lolita Maharani berharap dengan diadakannya kajian dan doa bersama, dapat membuka hati manusia terutama umat muslim terhadap apa yang terjadi di Palestina. Ia juga menegaskan bahwa sedikit rezeki disisihkan dapat menciptakan kebahagiaan dan senyuman bagi masyarakat Palestina.

Kegiatan ini ditutup dengan penggalangan donasi. Melalui keterangan panitia pelaksana, Tapak Suci Putera Muhammadiyah Cabang UMJ membuka pintu donasi dan disalurkan setiap bulannya melalui Lazismu.

Penulis : Muhamad Ziqri Nur Akbar (Mahasiswa Teknik Mesin)

Editor : Dinar Meidiana

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Mahasiswa FKK UMJ Temukan Alternatif Makanan Pengidap Diabetes Melitus

KEPK FKK UMJ Raih Pengakuan Internasional

PWA DKI Jakarta Provides Stunting Prevention Education to Senen District Communities